Yuk..! Kenali Berbagai Peristiwa Penting Yang Terjadi Dibulan Sya'ban

Yuk..! Kenali Berbagai Peristiwa Penting Yang Terjadi Dibulan Sya'ban yang penuh keistimewaan ini

Yuk..! Kenali Berbagai Peristiwa Penting Yang Terjadi Dibulan Sya'ban

Bulan Sya’ban ialah bulan yang memiliki nilai keistimewaan sangat penting dalam kehidupan Muslim di Indonesia.

Bukan hanya karena bulan ini berdekatan dengan bulan Ramadhan serta sebagai bulan persiapan untuk melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan,

tetapi ada hal penting, yaitu malam nisfu Sya’ban sebagai malam peralihan catatan amal selama satu tahun.

Inilah alasan mengapa bulan Sya'ban menjadi bulan yang itimewa buat kaum Muslimin, khususnya di Indonesia.

Disamping keistimewaanya, ternyata ada beberapa peristiwa penting dalam sejarah Islam yang terjadi dibulan Sya'ban ini.

Dimana peristiwa-peristiwa itu telah melahirkan kekhasan dalam budaya dan ubudiyyah umat Islam hingga saat ini.

Peralihan Arah Kiblat 

Peralihan Kiblat dari Masjidil Aqsha ke Masjidil Haram terjadi pada bulan Sya’ban. Hal ini perintahnya terdapat dalam al-Qur`an surat al-baqarah ayat 144.

Abu Hatim Al-Basti menyatakan bahwa Nabi Muhammad SAW diperintah langsung oleh Allah swt. untuk mengalihkan kiblat pada malam nisfu Sya’ban tepat dimalam Selasa.

Perintah pengalihan kiblat ini merupakan suatu hal yang sebenarnya sangat dinanti oleh Rosulullah saw.

Hingga apa yang dinantinya dikabul oleh Allah swt dengan turunnya surat al-baqarah ayat 144 berikut ini!

 قَدْ نَرَى تَقَلُّبَ وَجْهِكَ فِي السَّمَاءِ فَلَنُوَلِّيَنَّكَ قِبْلَةً تَرْضَاهَا فَوَلِّ وَجْهَكَ شَطْرَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ
“Sungguh Kami melihat wajahmu kerap menengadah ke langit, maka sungguh Kami akan memalingkanmu ke kiblat yang kamu sukai. Palingkanlah wajahmu ke arah Masjidil Haram.”

Pergantian Buku Catatan Amal

Pada malam Nisfu Sya'ban ini diyakini sebagai agenda rekapitulasi amal perbuatan manusia selama satu tahun.

Kemudian diganti dengan catatan amal terbaru untuk satu tahun kedepannya.

An-Nasa’i telah meriwayatkan dialog antara Usamah bin Zaid dan Nabi Muhammad SAW.
“Wahai Nabi, aku tidak melihatmu berpuasa di bulan-bulan lain sebagaimana engkau berpuasa di bulan Sya’ban?” Kemudian Rasulullah SAW menjawab, “Banyak manusia yang lalai di bulan Sya’ban. Pada bulan itu semua amal diserahkan kepada Allah SWT. Dan aku suka ketika amalku diserahkan kepada Allah, aku dalam keadaan puasa.”

Penyerahan amal yang dimaksud dalam hal ini adalah penyerahan seluruh rekapitulasi amal kita secara penuh selama satu tahun.

Kemudian catatan amal itu diganti dengan catatan baru untuk satu tahun ke depan.

Disini banyak orang yang memang kurang menyadari bahkan tidak perduli sama sekali terkait apa yang sudah dan akan dilakukan.

Ulama lain menjelaskan bahwa ada juga waktu-waktu tertentu selain bulan Sya'aban yang merupakan saat penyerahan catatan kepada Allah swt. yaitu siang, malam dan satu pekan.

Juga ada ada catatan amal khusus yang diserahkan kepada Allah swt dan tidak di tangguhkan hingga waktu yang lama, yaitu catatan mengenai sholat lima waktu.

Tidak ada satu detikpun dari amalan umat manusia yang luput dari catatan yang merekamnya. Sehingga dari sini sepantanyalah kita selalu sadar akan setiap hal yang diperbuat.

Semuanya akan membuktikan siapa kita dihadapan Allah kelak, ketika manusia menjalankan proses kehidupan didunia ini.

Turunnya Ayat Anjura Bersholawat Kepada Nabi SAW

Anjuran untuk membaca sholawat kepada baginda Nabi Muhammad saw. merupakan anjuran yang datangnya langsung dari Allah swt melalui salah satu ayatNya;

إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا 
“Sungguh Allah dan para malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, shalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.” Al-Ahzab ayat 56.

Sehingga dari ayat ini salah satu ulama (Ibnu Abi Shai Al-Yamani) mengemukakan pendapatnya bahwa bulan Sya’ban adalah bulan shalawat.

Alasan utamanya adalah karena dibulan Sya'ban inilah ayat anjuran untuk bersholawat kepada nabi diturunkan.

Baca juga:
Siapa Pengarng Sholawat Nuril Anwar?
Sejarah Sholwat Asyghil
Sejarah dan Keutamaan Sholawat Nariyah

Yuk..! Kenali Berbagai Peristiwa Penting Yang Terjadi Dibulan Sya'ban

Dari sekian banyak ragam peristiwa yang mengiringi keberadaan bulan Sya'ban, ketiga peristiwa yakni; peralihan arah kiblat, pergantian catatan amal dan turunnya anjuran bersholawat merupakan peristiwa yang sangat membekas dan selain ibadah juga mewujud menjadi budaya.

Setidaknya dengan mengenal 3 peristiwa ini, diharapkan akan menjadi salah satu yang menambah kecintaan dan keperdulian kita, baik kepada diri sendiri, keluarga, sahabat dan seluruh umat manusia didunia ini.
Asep Rois
Asep Rois Informasi yang disampaikan dalam setiap postingan di blog ini memiliki kemungkinan untuk keliru dari yang sebenarnya. Sebaiknya lakukan koreksi sebelum mengambil isinya.

Posting Komentar untuk "Yuk..! Kenali Berbagai Peristiwa Penting Yang Terjadi Dibulan Sya'ban"