400 Warga Belanda Tewas Akibat Terjangan Gelombang Panas

Daratan Eropa kembali dilanda terjangan gelombang panas dan banyak memakan korban. 400 Warga Belanda Tewas Akibat Terjangan Gelombang Panas dalam satu pekan ini.

400 Warga Belanda Tewas Akibar Terjangan Gelombang Panas

Badan statistik Belanda menyebut 400 orang meninggal akibat efek gelombang panas yang melanda Eropa. Data ini dirilis badan statistik Belanda, CBS, Jumat (9/8).

Dilansir Reuters,  Sabtu (10/8), suhu di Belanda melonjak ke suhu tertinggi hingga 40,4 derajat Celsius pada 25 Juli. Suhu ini naik di atas 40 derajat Celsius, tertinggi sejak 1944.

Berdasarkan data badan statistik Belanda total ada 2.964 warga yang meninggal selama sepekan gelombang panas pada 22-25 Juli lalu. Lebih tinggi 15 persen daripada pekan-pekan lain selama musim panas.

Sebanyak 300 orang yang meninggal termasuk lansia berusia 80 tahun atau lebih.

Kebanyakan warga yang tewas berada di bagian timur Belanda. Di tempat ini suhu lebih tinggi dan gelombang panas berlangsung lebih lama daripada daerah lain.

Gelombang panas itu merupakan yang kedua kali melanda Eropa dalam satu bulan terakhir. Ahli iklim memperingatkan gelombang panas semacam ini mungkin makin sering terjadi saat suhu bumi menghangat akibat emisi gas rumah kaca dan perubahan iklim.

400 Warga Belanda Tewas Akibar Terjangan Gelombang Panas

“Dengan perubahan iklim yang lebih parah, ada kemungkinan 50% musim panas lebih panas pada masa mendatang,” kata peneliti dari Univeritas Leeds di Inggris, Declan Finney, dilansir Reuters. “Itu sama saja dengan mengatakan musim panas menjadi semakin panas,” paparnya.

Para ilmuwan memperkirakan dampak perubahan iklim di Eropa akan mencapai lima kali lipat lebih parah dibandingkan tempat lain di dunia. Itu disebabkan Eropa merupakan benua yang tidak terbiasa terkena panas secara berlanjut seperti negara tropis lainnya. Penelitian yang dilaksanakan tahun lalu oleh World Weather Attribution (WWA) mengonfirmasi bahwa gelombang panas dipicu oleh pemanasan global.

“Logika perubahan iklim akan menyebabkan gelombang panas tidak bisa dihindari. Dunia semakin hangat dan gelombang panas akan menjadi hal yang umum,” kata Dr Friederike Otto, Deputi Direktur Environmental Change Institute di Universitas Oxford. Dia mengungkapkan, cuaca hangat yang tidak biasa akan menjadi hal yang biasa.
Asep Rois
Asep Rois Informasi yang disampaikan dalam setiap postingan di blog ini memiliki kemungkinan untuk keliru dari yang sebenarnya. Sebaiknya lakukan koreksi sebelum mengambil isinya.

Posting Komentar untuk "400 Warga Belanda Tewas Akibat Terjangan Gelombang Panas"